09 October 2025

Bangun Kolaborasi Lintas Sektor, Wakeni Gelar Pameran B2B

News Detail

Jakarta : Untuk memperkuat rantai pasok nasional di sektor food, cold chain, logistik dan hospitality, PT Wahana Kemalanjaga Makmur (Wakeni) akan menggelar pameran B2B terkemuka di Indonesia.

Kegiatan diikuti lebih dari 400 peserta  berlangsung di NICE PIK 2 pada 6-9 Mei 2026, menjadi momentum penting dalam memperkuat efisiensi rantai pasok, meningkatkan daya saing industri nasional dan membangun kolaborasi lintas sektor.

Director PT Wahana Kemalanjaga Makmur, Sofianto Widjaja mengatakan, dalam pelaksanaan nanti akan ada dua pameran baru sebagai upaya membangun ekosistem industri terpadu, yakni Feast Indonesia yang fokus pada inovasi di sektor hospitality, HoReCa dan pariwisata. Sedangkan Agrilivestock Asia akan memperkuat rantai farm to retail melalui inovasi peternakan, pakan dan mesin pertanian modern.

"Kedua pameran ini akan selaras dengan ajang besar lainnya, yakni IISM, Indonesia Cold Chain Expo, Warehousing & Storage Handling + Smart Logistic & Supply Chain Expo. Dengan sinergi lintas sektor ini, kami berkomitmen hadirkan platform kolaboratif yang mendorong pertumbuhan industri berbasis teknologi, efisiensi operasional dan keberlanjutan," ujar Sofianto dalam sambutannya di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta, Rabu (7/10/2025). 

Menurutnya, dengan pameran terpadu ini pihaknya ingin menjembatani kesenjangan dalam rantai pasok Indonesia serta menciptakan kemitraan yang lebih kohesif antara pelaku usaha, industri dan inovator global.

"Langkah ini memperkuat posisi Indonesia sebagai pemasok pangan global, sekaligus membuka jalan bagi produsen lokal untuk bersaing di pasar internasional," katanya.

Presiden Indonesia Chef Association (ICA) Susanto menyampaikan bahwa peluncuran Feast bersama food + beverage Indonesia akan menjadi penggerak baru bagi sektor hospitality dan pariwisata.

"Event ini akan menjadi wadah menghubungkan chef dengan pemasok dan teknologi inovatif yang dapat meningkatkan standar layanan di industri ini," ucap Susanto.

Dalam pameran terpadu 2026, terdapat berbagai program unggulan termasuk demo produk interaktif, showcase kuliner, workshop supply chain, diskusi panel inovasi serta sesi business matchmaking eksklusif. Rangkaian pameran ini menjadi salah satu event industri pertama yang digelar di Nusantara International Convention Center (NICE) PIK 2 dan diharapkan mampu mendorong pertumbuhan investasi, memperluas akses ekspor serta memperkuat inovasi berkelanjutan di seluruh rantai pasok industri.

Berdasarkan hasil penyelenggaraan tahun sebelumnya, pameran Wakeni mencatat 35.685 pengunjung dari 35 negara. Untuk tahun depan, jumlah partisipan diperkirakan meningkat hingga 40.000 pengunjung profesional dari Indonesia dan mancanegara, dengan tingkat retensi peserta mencapai 93%.

source: RRI

Copied to clipboard

Intro 2

Stay Ahead in
Indonesia's F&B
Industry

Get the latest news, trends, and event updates delivered to your inbox.